
DUNIA VIRTUAL DAN KEHIDUPAN ARTIFISIAL (Wulan Octi Pratiwi) “ Kasihan melihat anak-anak muda yang makin pintar tapi hidupnya galau," Rhenald Kasali, Cerdas Bermedia Sosial , 2016. Sumber: Google.DuniaVirtual Dewasa ini kehidupan manusia mengalami perubahan begitu pesat. Khususnya dalam bidang teknologi, teknologi semakin menimbulkan perubahan bagi kehidupan masyarakat. Pada mulanya manusia yang menciptakan teknologi dan mengembangkannya Namun seiring berjalannya waktu kehidupan masyarakat dipengaruhi oleh teknologi ciptaannya sendiri. Bagaimana menurut pandangan anda terkait dengan kemajuan teknologi dengan kondisi masyarakat saat ini, apakah teknologi akan mencerdaskan masyarakat atau justru masyarakat akan menggunakan teknologi secara tidak cerdas? Perkembangan zaman dan teknologi yang semakin canggih telah mengubah hampir setiap lini kebiasaan hidup manusia. Hal ini membuat manusia seolah memilki dunia baru. McLu...